Kemudian sejalan dengan kegiatan majelis dzikir ini, ternyata mendapatkan sambutan bukan hanya di lingkungan JABODETABEK saja, tapi daerah pun menyambut dengan penuh gembira dan rasa syukur. Artinya “Gayung Bersambut”.
Maka di bentuklah kepengurusan-kepengurusan Majelis Dzikir ini di tingkat Provinsi. Akhirnya pada saat ini sudah hampir seluruh Provinsi terbentuk Yayasan Majelis Dzikir SBY Nurussalam.
Struktur Kepengurusan
Majelis Dzikir SBY Nurussalam Setelah diberi nama “Nurussalam” yang artinya sebagai “Cahaya keselamatan”. Maka resmilah dibentuk Yayasan majelis Dzikir SBY Nurussalam itu dengan ketua dewan pembina Dr. H. Bapak Susilo Bambang Yudhoyono dan diawali beberapa pengurus seperti dewan pengawas, dewan pembina Hatta Rajasa dan Sudi Silalahi, kemudian pengawasnya Habib Abdurrahman dan Brigjen Kurdi Mustofa, lalu terbentuklah kepengurusan dari Yayasan Majelis Dzikir SBY Nurussalam. Kehadiran Habib Abdurrahman Muhammad Al-Habsyi di Majelis Dzikir SBY Nurussalam, awalnya diundang H. Haris Thahir di cikeas. Saat itu bertepatan dengan pemilu legislatif, dan jamaah yang hadir hanya puluhan orang. Sejak saat itu Habib Abdurrahman Muhammad Al-Habsyi tak bisa dilepaskan dari majelis ini.
Bahkan, pada tanggal 24 oktober 2004, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengundang secara khusus untuk membacakan surat Maulid Simtuddurar Untaian Mutiara. Hal ini juga sebagai pelunasan janji presiden kepada Habib Abdurrahman Muhammad Al-Habsyi.
Ketika itulah Habib Abdurrahman Muhammad Al-Habsyi ditunjuk sebagai Imam dan Pembina dalam Majelis Dzikir SBY Nurussalam. Sedangkan di mata Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, sosok dari ketua umum majelis dzikir SBY Nurussalam yaitu H. Harris Thahir bukanlah orang baru. H. Harris Thahir yang asli betawi ini sudah kenal SBY sejak masih berpangkat Mayor. Selama di Majelis Dzikir SBY Nurussalam, H. Harris Thahir tidak pernah tampil menonjolkan diri. Beliau lebih banyak berada di belakang layar. Dari sebagian kerabat terdekatnya juga mengakui, bahwa H. Harris Thahir adalah sosok sederhana dan rajin beribadah. Namun untuk struktur kepengurusan dari Majelis Dzikir SBY Nurussalam secara lengkap adalah seperti di bawah ini:
Pembina : DR H. Susilo Bambang Yudhoyono MA Pengawas : Drs H. Kurdi Mustofa MM Habib Abdul Rahman M Al Habsyi Ketua : H. Harris Thahir Sekretaris : H. Edhie Baskoro Yudhoyono H. M Utun Tarunajaya Bendahara : H. Aziz Mochdar H. Hartanto Edhie Wibowo Kepala Sekretariat : H. M Utun Tarunajaya Imam Dzikir: Habib Abdul Rahman M Al Habsyi Habib Ali bin Abdul Rahman Al Habsyi Ustad Usman Syarif Sangaji Seksi Sosial: H. Yayat Priyatna H. Muhammad Andi Seksi Humas: H. Dedi Afriadi SE Kompol Heri Guritno Koordinator Umum : Habib MH Al Kaff KH. Abdul Wahid H. Effen Rochendi H. Abbas Hilmi H. Ahmad Kosasih Habib Ahmad Al Aidit Pelaksana Harian Kepala Sekretariat : H. M Utun Tarunajaya Staf Sekretariat: Heri Cahyadi Achmad Rifa’i Wawan Kusnanda Mikrus Henrindra
0 Komentar